Kejadian bukan barusan, tapi mungkin sekitar 6 tahun yang lalu. Sewaktu saya masih tercatat sebagai mahasiswa semester akhir di Teknik Informatika ITS. Rihlah, ya kami terbiasa menyebutnya seperti itu. Sebuah kegiatan outdoor untuk melepas kepenatan aktivitas di kampus. Acaranya adalah tafakkur dan tadabbur alam, membaca ayat-ayat kauniyah dari Alloh SWT. Tidak sekedar camping, bermalam diatas bumi dan beratapkan langit. Tapi kami juga diajak untuk sholat berjamaah, tilawah Qur'an bersama dan tak ketinggalan kultum, kuliah tujuh menit.
[caption id="attachment_175" align="aligncenter" width="450" caption="Rihlah ke Bromo 2003"][/caption]
Dari kiri ke kanan:
Duduk: Saya sendiri, Lintang JP (IT Staff, Jakarta), Mas Yuli Prapto (Programmer, Surabaya).
Berdiri: Bhakti Utama (IT Staff, Jakarta), Dimas (Programmer, Bali), Udin Harun (S2, Taiwan), Haikal (IT Staff, Jakarta), Soni (S2, Taiwan), Ary Shidiq (S2, Australia).
Yang moto: Kamal (IT Staff, Surabaya).
Miss you all, akhi. Semoga tetap istiqomah di jalan dakwah. Amin :D
Anu... Soni bukan di taiwan, tapi di korea :)
ReplyDelete