Fokus utama dalam Object Oriented Programming adalah manajemen class dan object yang akan terlibat dalam pembuatan program. Singkat kata adalah apa saja class yang dibutuhkan, bagaimana hubungan antara class tersebut dan seperti apa mekanisme pembuatan dan eksekusi object-nya.
Sederhananya class adalah enkapsulasi antara data dan method/ fungsinya. Sebagai contoh misalnya jika kita membuat class mobil maka yang akan menjadi datanya adalah merk, warna, kecepatan, dan status bahan bakar. Sedangkan methodnya (aktivitasnya) adalah start mesin, matikan mesin, tambah kecepatan, rem dan isi bahan bakar. Sedangkan oject adalah instansiasi dari sebuah class, atau implementasi dari class yang siap dijalankan (running di komputer). Object identik dengan variabel pada pemrograman prosedural. Berikut contoh program sederhananya. Terdapat 3 buah class, masing-masing class disimpan ke dalam file yang terpisah.
public class handphone {
//data
public int nomer;
private int pulsa;
private int batere;
private String merk;
//methods
public void set_nomer(int n) //input
{ nomer = n;
}
public void get_nomer() //output
{ System.out.println("Nomer = " + nomer);
}
public void set_pulsa(int p)
{ pulsa = p;
}
public int get_pulsa()
{ return(pulsa);
}
public handphone(String m, int b) //constructor utk inisialisasi
{ merk = new String(m);
batere = b;
}
public handphone()
{
System.out.println("Object created");
}
public void info()
{ System.out.println("INFO HP ANDA");
System.out.println("Nomer : " + nomer);
System.out.println("Pulsa : " + pulsa);
System.out.print("Batere : ");
if (batere > 2) System.out.println("Cukup");
else System.out.println("Kurang");
System.out.println("Merk : " + merk);
}
}
public class HP_seken extends handphone{ //pewarisan
private int harga;
public void set_harga(int h)
{
harga = h;
}
public void tampilkan_harga()
{
System.out.println("Harganya = " + harga);
}
}
public class Main {
public static void main(String[] args) {
// TODO code application logic here
handphone hpku = new handphone("Samsung",3); //create object dr class handphone
hpku.set_nomer(1234);
hpku.get_nomer();
hpku.set_pulsa(100);
System.out.println("Pulsa Anda = " + hpku.get_pulsa());
hpku.info();
HP_seken hp2 = new HP_seken();
//bisa mengakses set_nomer() karena ada pewarisan
hp2.set_nomer(5678);
hp2.set_pulsa(50);
hp2.get_nomer();
System.out.println("Pulsanya = " + hp2.get_pulsa());
hp2.set_harga(100000);
hp2.tampilkan_harga();
hp2.nomer = 789;
}
}
No comments:
Post a Comment